Pertanyaan mengenai artikel dan membutuhkan artikel yang belum ada silakan kirim email ke pemdeskarangasem@gmail.com

Wednesday, March 6, 2013

Google Kini Ada Bahasa Balinya dan Cara Aktifkannya

Google mungkin merupakan mesin pencari paling populer di dunia maya Indonesia. Kini penyedia jasa pencarian di dunia maya itu telah menyediakan layanan pencarian dalam Bahasa Bali, dimana sebelumnya untuk di Indonesia Google telah menyediakan layanan berbahasa Indonesia, dan Jawa.

Masyarakat bali boleh berbangga hati karena Bahasa Bali merupakan Bahasa Daerah (di Indonesia) kedua dimasukkan ke dalam mesin pencarian google. Namun sampai tulisan ini saya buat di google translate belum menyediakan layanan berbahasa Bali.

Dari berbagai sumber yang dikumpulkan, Google menyatakan bahwa untuk menyediakan layanan ini google telah bekerja sama dengan yayasan dwijendra dan BASAbali.org. Dimana proses penerjemahannya dilakukan dari bulan Maret-April 2012.

Lebih lanjut berbagai sumber menyebutkan bahwa dalam proses tersebut dilibatkan 45 (empat puluh lima) orang yang terdiri dari Mahasiswa, ahli Bahasa dari Udayana, Dwijendra, dan Balai Bahasa. Kepala Ahli Bahasa (BASAbali.org) menyebutkan bahwa : ""Ini adalah kemajuan luar biasa bagi masyarakat Bali sebagai bagian dari alam semesta bahasa dan kami berharap akan membantu mengembangkan bahasa Bali, khususnya di kalangan anak muda masa kini yang suka menggunakan internet dan teknologi informasi lainnya,"

Rudy Ramawi (Head of Country Google Indonesia), menyatakan bahwa pihaknya siap membantu upaya melestarikan warisan Indonesia yang kaya budaya dan bahasa. Lebih lanjut Rudi Menyebutkan "Kami sangat berterima kasih kepada Basa Bali untuk dedikasi mereka dalam membantu kami menerjemahkan antarmuka pencarian halaman depan Google. Sebagai bahasa daerah yang digunakan oleh 4 juta orang, kami berharap bahasa Bali di Google akan memudahkan lebih banyak lagi pengguna internet menemukan informasi yang mereka butuhkan,"

Semoga saja dengan tersedianya layanan berhasa bali itu generasi muda yang ada di Bali maupun di Indonesia menjadi sadar untuk terus berupaya untuk menjaga dan melestarikan  warisan budaya yang ada di wilayahnya masing-masing.

Nah bagi anda yang belum bisa menggunakan fasilitas tersebut, kali ini saya mencoba membantu step by step :
1. Setelah koneksi internet, masuk ke halamam google dengan mengetik google.co.id dan ingat bukan google.com, sehingga nantinya muncul 



2. Nah kalau sudah, silakan klik bahasa bali sehingga nantinya muncul layanan pencarian dalam bahasa Bali.

sekian dulu deh..... capek ngetiknya hehehehehe

No comments:

Post a Comment